Minggu, 07 Juni 2020

Workshop Online oleh IGI

Belajar bersama IGI
Seiring berjalannya waktu dan akan tiba waktunya untuk pengusulan kenaikan pangkat, hati ini mulai tidak tenang karena salah satu persyatan saya belum lengkap yaitu serifikat, sempat hilang dari pikiran karena terlanjur pasrah tapi dengan tulus tetap jalankan tugas dan taggung jawab ini sampai akhirnya kita harus belajar dari rumah, maka setiap hari menghabiskan waktu dengan menggunakan handphon untuk bisa melaksanakan pembelajaran, karena ketulusan ini maka ada berkat yang tidak dipikirkan yaitu dengan rajin membaca di handphone akhirnya menemukan iklan yang di tayangkan oleh Ikatan Guru Indonesia.
Guru memang di kategorikan sebagai tugas yang mulia karena guru tidak hanya mengajar tetapi guru harus berusaha belajar dan terus belajar, bagaimana bisa memerdekakan diri di tengah situasi dan kondisi yang dialami dunia saat ini, suka atau tidak suka, bisa atau tidak bisa kita harus terus berupaya untuk mencerdasarkan anak bangsa dengan tidak berinterkasi secara langsung, oleh karena itu kita dengan berbagai cara harus mencari solusi untuk memberdayakan diri, banyak hal yang kita belum ketahui tentang cara berinteraksi secara tidak langsung yang salah satunya secara online (daring), dengan demikian kita harus megikuti pelatihan-pelatihan.
salah satu pelatihan yang saya dapatkan adalah yaitu yang "Satu Guru Satu Blog" (SAGUSABLOG) yang dilaksanakan oleh IGI, dengan pelatihan ini guru semakin lebih memahami akan belajar daring, dengan Blog yang dibuat oleh guru maka peserta didik juga akan dengan mudah untuk mendapatkan materi bahkan langsug memberikan komentar terkait dengan materi yang dipelajarinya, bukan itu saja tetapi ada kelebihan lain dengan SAGUSABLOG kita bisa belajar menulis dan berkarya di blog sendiri.

0 komentar:

Posting Komentar